Perancangan Ilustrasi Animasi 2D Candi Di Mojokerto Untuk Agen Perjalanan Dengan Augmented Reality

Wisatawan di Indonesia, baik lokal maupun asing, memiliki ketertarikan tersendiri pada wisata candi di Indonesia. Candi dapat menjadi salah satu wisata prasejarah, sehingga agen perjalanan Pink House menawarkan paket wisata candi di Mojokerto. Candi di Mojokerto tersebut antara lain Candi Brahu, Candi Bajang Ratu, Candi Wringan Lawang, Candi Tikus, dan Candi Jedong. Dalam mempromosikan paket wisata candi, media iklan yang bersifat interaktif menjadi penghubung pada para pelanggan.

Berangkat dari permasalahan tersebut, mahasiswa ISTTS, Danny Hari Wicaksana, membuat Tugas Akhir dengan Augmented Reality. Media Augmented reality menjadi media iklan agen perjalanan, untuk paket wisata candi di Mojokerto. Augmented reality mengajak pelanggan agen perjalanan datang ke kantor dan melihat iklan wisata candi di Mojokerto. Adanya media Augmented Reality membuat wisatawan penasaran, dengan iklan paket wisata candi di Mojokerto. Paket candi di Mojokerto mempunyai peluang dalam menambah pelanggan baru bagi agen perjalanan. Media augmented reality dapat memberikan informasi gambaran tentang lokasi wisata candi di Mojokerto.

Penasaran dengan karya tugas akhir yang satu ini? Yuk simak cuplikannya di bawah ini!

DKV ISTTS
Jalan Ngagel Jaya Tengah 73-77, Surabaya, Indonesia
082122907788
infopmb@stts.edu
Copyright 2023 S1 Desain Komunikasi Visual Institut Sains dan Teknologi Terpadu Surabaya